Rabu, 21 Desember 2011

Ketua KPK Abraham Samad Belum Tau Ada Marinir AS Yang Melindungi Nunun




 
JAKARTA
Ketua KPK Abraham Samad mengaku belum tahu mengenai informasi adanya eks marinir AS pelindung tersangka cek pelawat Nunun Nurbaeti. Namun jika memang benar adanya, Abraham mengaku KPK siap untuk melakukan pengusutan.
“Nggak ada urusan kita dengan pelindung itu, yang paling hebat cuma Allah SWT, kita nggak peduli sama yang namanya manusia,” tutur Abraham usai acara sertijab di auditorium KPK, Jl Rasuna Said, Jaksel, Senin (19/12/2011).
Abraham sendiri belum mengetahui secara pasti mengenai informasi adanya eks marinir pelindung Nunun. Dia baru mendapat informasi dari media.
“Saya belum dapat kabar tentang itu. Saya tidak bisa jawab dengan eksplisit karena saya baru dapat kabar dari teman-teman semua. Saya belum cek kebenarannya,” tutur Abraham.
Munculnya eks marinir ini disebutkan dalam pemberitaan majalah Tempo edisi 19-25 Desember 2011. Disebutkan eks marinir AS pelindung Nunun itu bernama Philip B Christensen. Sang pengawal tersebut selalu menemani Nunun dalam pelariannya di luar negeri termasuk menyewa rumah kontrakan di Bangkok, Thailand.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar